Malaysia Masters 2022: Ganda Putri Indonesia Masih Komplet di Babak 16 Besar

Rabu, 06 Juli 2022 22:52:19

 

Majalahbulutangkis.com- Keempat ganda putri Indonesia masih terus melanjutkan kiprah mereka di Malaysia Masters 2022. Itu setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Melani Mamahit/Tryola Nadia, mampu mengamankan tiket ke babak II atau 16 besar yang digelar pada Kamis (7/7). 

Febby/Ribka sudah memastikan lebih dulu tiket ke perdelapan final karena mereka memainkan babak I atau 32 besar pada Selasa (5/7). Mereka akan menghadapi juara Korea Open 2022, Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong di perdelapan final. 

Apriyani/Siti Fadia, Febriana/Amalia, dan Melani/Tryola menyusul Febby/Ribka pada Rabu (6/7). Bermain para Rabu pagi waktu setempat di Axiata Arena, Apriyani/Siti Fadia melibas ganda Thailand, Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul, 21-13, 21-10 dengan durasi 26 menit. Di perdelapan final, Apriyani/Siti Fadia bersua unggulan kedelapan dari Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva.

Febriana/Amalia dan Melani/Tryola sama-sama harus merangkak dari babak kualifikasi sebelum ke babak utama. Mereka masih sanggup melanjutkan performa apik mereka di babak 32 besar. 

Febriana/Amalia menggerus ganda India, Ashwini Ponnappa/Nelakurihi Sikki Reddy, 21-19, 18-21, 21-16, dengan durasi 61 menit. 

Tak seperti Febriana/Amalia yang harus bekerja keras untuk menang, Melani/Tryola praktis lebih mudah mengatasi lawan mereka. Mereka melipat ganda Jerman, Linda Efler/Isabel Lohau, 21-14, 21-17, dalam tempo cuma 35 menit. 

Mirisnya, Febriana/Amalia, ranking 48 dunia, dan Melani/Tryola, peringkat 121 dunia, bertemu ganda-ganda unggulan di babak 16 besar. 

Febriana/Amalia sudah ditunggu unggulan ketiga dari Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Juara Indonesia Open 2022 ini mendepak ganda Jerman, Stine Kuespert/Emma Moszczynski, 21-15, 21-16, di babak sebelumnya. Ganda Indonesia yang akrab dipanggil Ana/Tiwi itu kalah pada satu-satunya pertemuan dengan Nami/Chiharu. Itu terjadi pada perempat final Indonesia Open 2021. 

Melani/Tryola bentrok unggulan kedua Lee So Hee/Shin Seung Chan. Ganda Korea Selatan ini menyingkirkan ganda Ukraina, Mariia Stoliarenko/Yelyzaveta Zharka, 21-12, 21-16, di babak 32 besar. Belum ada pertemuan di antara kedua ganda tersebut. 

(Indra)

Sumber foto: PP PBSI